JOURNAL ON SOCIAL ECONOMIC OF AGRICULTURE AND AGRIBUSINESS
Vol 9, No 5 (2018): Volume 9 No. 5 Mei 2018

ANALISIS PERBANDINGAN KONSUMSI MASYARAKAT TERHADAP PRODUK PANGAN DAN NON PANGAN DENGAN PERBEDAAN TINGKAT PENDAPATAN DI KOTA MEDAN

Friskila Elsy Simbolon (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara)
Iskandarini Iskandarini (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara)
Rahmanta Ginting (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
10 May 2018

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menganalisis perbandingan pola konsumsi pangan dan non pangan rumah tangga berpendapatan berbeda diKota Medan dan menganalisis pengaruh umur, jumlah tanggungan, pendapatandan pendidikan terhadap konsumsi masyarakat Kota Medan. Analisis data yangdigunakan adalah analisis komparatif menggunakan uji-T dan regresi linierberganda. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa ada perbedaan yang signifikanantara konsumsi pangan dan non pangan masyarakat Kota Medan, dimanakonsumsi non pangan lebih besar dari konsumsi pangan.Secara serempakperbedaan umur, jumlah tanggungan, pendidikan serta perbedaan pendapatanberpengaruh nyata terhadap terhada konsumsi masyarakat Kota Medan menengahke atas dan secara parsial faktor yang berpengaruh nyata ialah pendapatan. Secaraserempak perbedaan umur, jumlah tanggungan, pendidikan serta perbedaanpenghasilan berpengaruh nyata terhadap terhadap jumlah pengeluaran konsumsimasyarakat Kota Medan menengah ke bawah dan secara parsial faktor yangberpengaruh secara ialah pendapatanKata Kunci : pendapatan, masyarakat menengah ke atas, masyarakatmenengah ke bawah

Copyrights © 2018