Jurnal Teknik ITS
Vol 8, No 1 (2019)

Kulit Kerang Sebagai Media Alternatif Filter Anaerobik Untuk Mengolah Air Limbah Domestik

Risma Aulia Rokhmadhoni (Departemen Teknik Lingkungan Institut Teknologi Sepuluh Nopember)
Bowo Djoko Marsono (Departemen Teknik Lingkungan Institut Teknologi Sepuluh Nopember)



Article Info

Publish Date
02 Jul 2019

Abstract

Lebih dari 3 ton limbah kulit kerang setiap minggunya dihasilkan dan dibuang di pinggir Pantai Kenjeran. Penelitian memanfaatkan limbah kulit kerang sebagai media anaerobic filter. Variasi penelitian yang digunakan adalah variasi waktu detensi (Empty Bed Contact Time) dan variasi ketebalan media yang digunakan. Variasi waktu detensi yang digunakan adalah 24; 30 dan 36 jam. Sedangkan variasi ketebalan media yang digunakan adalah tebal media 55 ; 80  dan 122 cm. Penelitian dilakukan dengan mulainya proses seeding dan aklimatisasi yang berlangsung selama 10 hari hingga kondisi reaktor berada dalam kondisi steady state. Penelitian utama dilakukan selama 7 hari dengan menguji parameter COD, TSS dan BOD. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai removal untuk parameter COD dan BOD tertinggi adalah 80,6 dan 89,91 persen pada tebal media 122 cm dan HRT 36 jam. Sedangkan untuk parameter TSS, didapatkan hasil removal terbaik pada tebal media 80 cm dan HRT 24 jam dengan removal 91,76 persen.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

teknik

Publisher

Subject

Engineering

Description

Jurnal Teknik ITS merupakan publikasi ilmiah berkala yang diperuntukkan bagi mahasiswa ITS yang hendak mempublikasikan hasil Tugas Akhir-nya dalam bentuk studi literatur, penelitian, dan pengembangan teknologi. Jurnal ini pertama kali terbit pada September 2012, dimana setiap tahunnya diterbitkan 1 ...