Jurnal Riset Jakarta
Vol. 12 No. 1 (2019): Jurnal Riset Jakarta

Implementasi Open Jurnal Sistem Version 3 (OJS 3) di Dewan Riset Daerah Jakarta (DRD Jakarta)

Dani Saepuloh (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Oct 2019

Abstract

Open Journal Systems (OJS) adalah open source untuk mengelola dan menerbitkan jurnal ilmiah online. OJS adalah manajemen jurnal dan sistem penerbitan yang sangat fleksibel. Di dalam OJS terdapat beberapa tingkatan user akses, dapat diunduh secara gratis dan diinstal pada server web lokal. OJS dikembangkan oleh Public Knowledge Project sejak tahun 2001. OJS versi terbaru yaitu OJS versi 3 dirilis pada oktober tahun 2017. Tujuan penelitian ini adalah untuk memahami cara instalasi OJS versi 3 di Dewan Riset Daerah (DRD) Jakarta, serta untuk mengetahui kelebihan OJS versi 3 yang dapat mendukung kegiatan pengolahan dan publikasi jurnal ilmiah elektronik (e-journal). Metode penelitian yang digunakan yaitu analisis kebutuhan dalam proses instalasi OJS dan tahapannya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jurnalDRD

Publisher

Subject

Environmental Science

Description

JURNAL RISET JAKARTA (JRJ), p-ISSN: 2337-4381, e-ISSN: 2716-4659 merupakan Jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Dewan Riset Daerah (DRD) Provinsi Daerah Khusus Ibukota (DKI) Jakarta. Artikel ilmiah merupakan hasil penelitian orisinil, konseptual ide, dan kajian ilmiah terkini seputar isu Jakarta ...