Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Bangka Belitung
Vol 6 No 2 (2019): Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Bangka Belitung

PELATIHAN PENDAMPINGAN USAHA PRODUKSI UKM “RAJA ABON MAKMUR LESTARI” BERBASIS MARKETING STRATEGY

Yulia Yulia (Unknown)
Aning Kesuma Putri (Unknown)
Rati Purwasih (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jan 2020

Abstract

Usaha produksi Raja abon makmur lestari berbahan baku dari hewani dan tanaman Usaha tersebut dilaksanakan oleh si pemilik karena munculnya ide usaha karena si pemilik rajin mengikuti seminar-seminar yang sering diadakan oleh dinas-dinas terkait. Permasalahan mitra yang terjadi diantaranya produksi abon kurang karena pasokan dari supplier bahan baku, pembuatannya masih tradisional belum menggunakan mesin spinner, masih terbatasnya akses permodalan sebagai bentuk pengembangan usaha abon. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas hasil produksi abon berbahan baku hewani (daging sapi, daging ayam, telur ) dan tanaman (nangka, rebung, nenas) yang berada di Kelurahan Air Kepala Tujuh, Kecamatan Gerunggang, Kota Pangkalpinang. Solusi yang ditawarkan adalah, perluasan akses pasar, meningkatkan kemampuan manajerial sehingga pendapatan mitra meningkat. Kegiatan pendampingan yang ingin dicapai adalah: pendampingan dalam manajemen usaha, manajemen permodalan, pendampingan pembuatan website, pendampingan pembuatan rak-rak khusus penjualan produk dan pendampingan pembuatan kemasan. Melalui kegiatan pendampingan harapan UKM menjadi home industry yang mandiri, sehingga mempunyai kemampuan dan keterampilan yang dapat digunakan untuk meningkatkan kualitas serta hasil produksi abon di Kelurahan Air Kepala Tujuh, Kecamatan Gerunggang, Kota Pangkalpinang serta diharapkan dapat menunjang peningkatan daya beli masyarakat dan peningkatan perekonomian dari daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

lppm

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences Other

Description

1. Penerapan Teknologi Tepat guna; 2. Edukasi dan Pendidikan; 3. Teknik dan Kejuruan; 4. Sosial ; 5. Bisnis dan Ekonomi; 6. Bahasa, Budaya dan Kesenian; 7. ...