Tujuan penelitian untuk mengetahui keberlanjutan kegiatan perikanan ikan kembung di perairan Selat Tiworo Kabupaten Muna Barat dari aspek ekologi. Metode observasi dan pengukuran langsung dilapangan dalam penelitian ini, serta wawancara terstruktur dengan bantuan kusioner. Analisis data yang digunakan dengan teknik Rapfish. Hasil penelitian menunjukan bahwa keberlanjutan perikanan tangkap di Selat Tiworo Kabupaten Muna Barat dikategorikan kurang berkelanjutan. Namun masih dapat meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar hal ini dapat ditunjukan dengan melihat hasil dimensi ekologi: Ordinasi keberlanjutannya memiliki presentase indeks sebesar 34,37% dan hasil tangkapan nelayan dalam persatu tahun.
Copyrights © 2019