Jurnal Manajemen Dan Kewirausahaan


PENGUJIAN EMPIRIS SKEPTISISME PROFESIONAL DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN UNTUK MENDETEKSI KECURANGAN PADA INSPEKTORAT PROVINSI SULAWESI TENGGARA

-, Muhalip (Unknown)
Akib, Mulyati (Unknown)
Nurdin, Emillia (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh skeptisisme profesional terhadap kemampuan mendeteksi kecurangan di Inspektorat Provinsi Sulawesi Tenggara. Populasi dalam penelitian ini adalah 49 supervisor dan auditor. Penentuan ukuran sampel menggunakan metode sensus. Pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara dan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa skeptisisme profesional memiliki pengaruh signifikan terhadap kemampuan mendeteksi kecurangan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa skeptisisme profesional meningkatkan kemampuan auditor untuk mendeteksi kecurangan.Kata Kunci : Skeptisisme Profesional, Kemampuan Mendeteksi Kecurangan

Copyrights © 0000






Journal Info

Abbrev

manajemen

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal Manajemen dan Kewirausahaan adalah jurnal yang memuat tentang hasil-hasil penelitian ilmu manajemen yang terdiri dari Manajemen SDM, Manajemen Keuangan, Manajemen Pemasaran, Manajemen Operasional dan Manajemen Bisnis Syariah serta Manajemen ...