Jurnal Ilmiah KOMPUTASI
Vol 12, No 2 (2013): Desember

PENERAPAN TEKNOLOGI VOIP PADA LABORATORIUM TEKNIK KOMPUTER STMIK JAKARTA STI&K

Shandi Noris (Universitas Pamulang)
Melani Dewi Lusita (STMIK Jakarta STI&K)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2019

Abstract

Penerapan teknologi Voice over Internet Protocol (VoIP) untuk komunikasi suara antar ruang di laboratorium Teknik Komputer STMIK JAKARTA STI&K menggunakan sistem operasi linux sebagai komputer server dan windows sebagai komputer client. Membangun server VoIP menggunakan Asterisk yang berbasis Session Initiation Protocol (SIP). Tujuan dari penelitian ini mengoptimalkan manfaat dari komputer di laboratorium sehingga tidak hanya sebagai sarana praktek tetapi dapat melakukan komunikasi antar ruang laboratorium. Hasil dari pengujian menunjukkan bahwa komunikasi suara dengan komputer antar ruang laboratorium berhasil diterapkan menggunakan teknologi VoIP

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

komputasi

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Ilmiah Komputasi ISSN : 1412-9434 adalah jurnal ilmiah di bidang Komputer dan Komunikasi yang memuat tulisan-tulisan ilmiah mengenai penelitian-penelitian di bidang: perangkat keras, perangkat lunak, komputasi, jaringan komputer dan komunikasi data. Jurnal terbit empat kali dalam setahun ...