Jurnal Bimbingan dan Konseling Ar-Rahman
Vol 5, No 2 (2019): December

HUBUNGAN KETERLIBATAN SISWA DENGAN KENAKALAN REMAJA PADA SISWA SMA X KERTAPATI

Juliani Dwi Putri (Program Studi Psikologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya)
Indra Prapto Nugroho (Program Studi Psikologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya)
Marisya Pratiwi (Program Studi Psikologi, Fakultas Kedokteran, Universitas Sriwijaya)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2019

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana hubungan antara keterlibatan siswa dengan kenakalan remaja pada siswa SMA X Kertapati. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini ada hubungan antara keterlibatan siswa dengan kenakalan remaja pada siswa SMA X Kertapati. Adapun subjek penelitian yang digunakan ialah siswa SMA X Kertapati berjumlah 205 orang. Keterlibatan siswa dan kenakalan remaja diukur dengan skala keterlibatan siswa dan kenakalan remaja berlandaskan aspek keterlibatan siswa dari Fredericks, Blumenfeld dan Paris (2004) dan aspek kenakalan remaja dari Sarwono (2016). Data penelitian dianalisis dengan menggunakan metode korelasi Spearman. Hasil penelitian menunjukkan ada hubungan antara keterlibatan siswa dengan kenakalan remaja pada siswa SMA X Kertapati dengan nilai r = -0,727, dan p = 0,000 (p<0,05). Hal ini menunjukkan bahwa keterlibatan siswa memiliki hubungan yang sangat kuat, negatif, dan signifikan dengan kenakalan remaja. Dengan demikian hipotesis penelitian yang diajukan dapat di terima

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

BKA

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Bimbingan dan Konseling Ar-Rahman adalah jurnal peer-review yang diterbitkan oleh UPT Publikasi dan Pengelolaan Jurnal Universitas Islam Kalimantan MAB Banjarmasin. Jurnal ini terbit sebanyak dua kali setahun, yaitu pada bulan Juni dan Desember. Jurnal ini menerbitkan penelitian dan artikel ...