Bibliotika : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi
Vol 3, No 2 (2019)

KOMPETENSI LITERASI DIGITAL BAGI GURU DAN PELAJAR DI LINGKUNGAN SEKOLAH KABUPATEN MALANG

Andi Asari (Universitas Negeri Malang)
Taufiq Kurniawan (Universitas Negeri Malang)
Sokhibul Ansor (Universitas Negeri Malang)
Andika Bagus Nur Rahma Putra (Universitas Negeri Malang)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2019

Abstract

Di era millennial seperti saat ini penggunaan media digital semakin massive, kalangan pelajar dan guru merupakan pengguna aktif. Penelitian mengenai kompetensi literasi digital dilingkungan sekolah masih tergolong sedikit. Subyek dari penelitian ini adalah para guru dan pelajar dilingkungan sekolah kabupaten Malang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Temuan yang diperoleh dalam penelitian ini adalah pentingnya program pembelajaran kompetensi literasi digital dikalangan guru dan pelajar yang memberikan dampak positif bagi pemahaman dan keterampilan dalam menggunakan media digital khususnya untuk media pendidikan. Program ini memberikan kontribusi yang baik bagi guru dan pelajar. Pada proses pelatihan para peserta belum semuanya memilki keterampilan literasi digital, sehingga beberapa guru dan pelajar ada yang belum paham cara efektif dalam memanfaatkan media informasi digital. Oleh karena itu pembelajaran literasi digital perlu diterapkan karena merupakan solusi praktis untuk membangun kompetensi literasi digital bagi guru dan pelajar, agar terbentuk SDM yang memiliki karakter dalam memajukan pendidikan di Indonesia.Kata Kunci: kompetensi, literasi digital, sekolah

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

bibliotika

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published by Library Study Program, Department of Indonesian Literature, Faculty of Letters, Universitas Negeri Malang (UM). BIBLIOTIKA : Jurnal Kajian Perpustakaan dan Informasi is published 2 (two) times a year in June (January-June edition) ...