Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pelaksanaan Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan besertahambatan dan solusi yang diterapkan. Pelaksanaan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkunganpada  PT  Deltomed  Laboratories  Kabupaten  Wonogiri  memperhatikan  aspek  sosial,  ekonomi,  danlingkungan. Sebagai perusahaan yang berkaitan dengan Sumber Daya Alam (SDA), PT Deltomed Labora-tories memiliki program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan pada agenda tahunan perusahaan. Namundemikian, hambatan regulasi yang belum menyeluruh menjadi kesulitan bagi perusahaan dalam menerapkanprogram tersebut. Akibat lemahnya regulasi, berakibat pada pelaksanaan program yang bersifat sporadis.Perusahaan belum sepenuhnya memahami Pasal 74 Undang-undang Nomor 40 Tahun 2007 tentangPerseroan Terbatas. Dengan demikian perlu adanya lembaga pengawas dalam pelaksanaan TanggungJawab  Sosial  dan  Lingkungan.  Pengintegrasian  pemahaman  antar-stakeholder  diperlukan  gunamenyukseskan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan demi kemanfaatannya bagi masyarakat.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2013