JURNAL ILMIAH MAHASISWA AGROINFO GALUH
Vol 6, No 2 (2019): Mei 2019

ANALISIS PEMASARAN TAHU BULAT (Studi Kasus pada Perusahaan Kamasesa di Desa Muktisari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis)

Pirman Ramdan Gifari (Fakultas Pertanian Universitas Galuh)
Dini Rochdiani (Fakultas Pertanian Universitas Padjadjaran, Bandung)
Agus Yuniawan Isyanto (Fakultas Pertanian Universitas Galuh, Ciamis)



Article Info

Publish Date
22 Nov 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Saluran pemasaran tahu bulat pada Perusahaan Kamasesa di Desa Muktisari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis, (2) Besarnya biaya, marjin dan keuntungan pemasaran tahu bulat pada Perusahaan Kamasesa di Desa Muktisari Kecamatan Cipaku Kabupaten Ciamis, dan (3) Besarnya bagian harga yang diterima produsen (producer’s share) tahu bulat pada Perusahaan Kamasesa dari harga eceran. Penelitian dilaksanakan dengan menggunakan studi kasus. Data yang diperoleh terdiri atas data primer dan sekunder. Responden penelitian ini sebanyak 25 orang yang terdiri atas 1 orang produsen, 7 orang pedagang besar dan 17 orang pedagang pengecer. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terdapat satu saluran pemasaran tahu bulat, yaitu: produsen → pedagang besar → pedagang pengecer → konsumen, (2) Biaya pemasaran Rp 51,64 per butir, marjin pemasaran Rp 300,00 per butir, dan keuntungan pemasaran Rp 248,36 per butir, dan (3) Bagian harga yang diterima produsen (Producer’s Share) sebesar 40 persen.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

agroinfogaluh

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Ilmiah Mahasiswa AGROINFO GALUH merupakan jurnal ilmiah berkala yang memuat hasil penelitian dari mahasiswa Program Studi Agribisnis Fakultas Pertanian Universitas ...