Wahana Kreatifitas Pendidik (WKP)
Vol 3 No 1 (2020): Volume 3 No.1 Tahun 2020

Penggunaan Metode Pembelajaran Role Play Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar IPS Pada Siswa Kelas IV SDN Ngreco V Kec. Tegalombo Kab. Pacitan Tahun Pelajaran 2017/2018

Sriyanto Sriyanto, S.Pd. (SD Negeri Ngreco V Kec. Tegalombo Kab. Pacitan)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2020

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: “Adakah peningkatan kemampuan memahami sejarah, kenampakan alam dan keragaman suku bangsa di lingkungan kabupaten / kota dan provinsi siswa Kelas IV SDN Ngreco V Kec. Tegalombo Kab. Pacitan Tahun Pelajaran 2017/2018 dengan mengoptimalkan metode pembelajaran bermain peran (role Play). Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, dengan jenis penelitian tindakan. Dalam penelitian ini peneliti berkolaborasi dengan guru lain serta dengan kepala sekolah. Peneliti terlibat langsung dalam penelitian mulai dari awal sampai penelitian berakhir. Peneliti berusaha melihat, mengamati, merasakan, menghayati, merefleksi dan mengevaluasi kegiatan pembelajaran yang berlangsung. Tahap-tahap pelaksanaan penelitian tindakan terdiri dari perencanaan (planning), pelaksanaan (acting), observasi (obseving), dan refleksi (relecting). Untuk mendapatkan hasil penelitian yang akurat maka data yang telah terkumpul. Dengan hasil evaluasi Siklus I mendapatkan nilai rata-rata 69.38 persentase 50% dan meningkat pada siklus II 81.25 persentase 100% dapat disimpulkan bahwa : ada peningkatan kemampuan memahami sejarah, kenampakan alam dan keragaman suku bangsa di lingkungan kabupaten / kota dan provinsi melalui optimaslisai metode pembelajaran bermain peran (role play) siswa kelas IV SDN Ngreco V Kec. Tegalombo Kab. Pacitan Tahun Pelajaran 2017/2018.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

WKP

Publisher

Subject

Education

Description

Wahana Kreatifitas Pendidik (WKP) adalah Jurnal yang memuat karya ilmiah pendidik dan praktisi pendidikan sebagai hasil usaha dan kreatifitas mereka dalam mengembangkan pembelajaran. Karya ilmiah tersebut berupa artikel sepanjang 5 hingga 10 halaman yang merupakan hasil penelitian atau hasil kajian ...