Biotika: Jurnal Ilmiah Biologi
Vol 17, No 2 (2019): BIOTIKA DESEMBER 2019

UJI IN VITRO AKTIVITAS ANTIBAKTERIA DARI EMPAT ISOLAT BAKTERI ENDOFIT BATANG Avicenniamarina (Forssk.) Vierh.

Ida Indrawati (Unknown)
Devira Monica (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2019

Abstract

Avicennia marina (Forssk.) Vierh. (Mangrove api-api putih) merupakan jenis tumbuhan mangrove yang umum ditemukan di Indonesia. A. marina diketahui mengandung senyawa bioaktif yang dapat digunakan sebagai anti-oksidan, anti-tumor, anti-inflamasi, anti-alergi, dan anti-mikroba. Senyawa bioaktif pada A. marina juga dapat dihasilkan oleh bakteri endofit yang hidup pada jaringan tumbuhan A. marina karena adanya transfer genetik antara bakteri endofit dengan inangnya. Potensi anti-mikroba dari bakteri endofit yang diisolasi dari A. marina diharapkan dapat digunakan untuk menghambat pertumbuhan bakteri patogen. Penelitian ini dilakukan untuk menguji aktivitas anti-bakteri dari bakteri endofit yang diisolasi dari batang A. marina terhadap bakteri pathogen Methicillin-resistant Staphylococcus aureus (MRSA) dan Klebsiella pneumoniae. Metode yang digunakan adalah uji aktivitas anti-bakteri metode difusi Kirby- Bauer dengan dua kali pengulangan. Hasil pengujian menunjukkan bahwa empat isolat bakteri endofit dari batang A. marina memiliki aktivitas anti-bakteri yang cukup tinggi (kisaran diameter zona hambat 8,9-13,17 mm) terhadap MRSA dan K. pneumoniae.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

biotika

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Immunology & microbiology

Description

BIOTIKA Jurnal Ilmiah Biologi adalah Jurnal terbuka yang diterbitkan oleh Departemen Biologi Universitas Padjadjaran yang berdiri sejak tahun 2002. Artikel yang diterbitkan di Jurnal Biotika meliputi semua artikel penelitian asli (original article) yang relevan dengan bidang Biologi dan akan ...