Biologi Edukasi : Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi
Vol 6, No 1 (2014): Biologi Edukasi: Jurnal Ilmiah Pendidikan Biologi

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TEAM GAMES TOURNAMENT (TGT) TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI-IPA2 PADA MATERI SISTEM PERNAPASAN DI SMA NEGERI 1 SIGLI

Rosdiani Rosdiani (SMA Negeri I Sigli)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2015

Abstract

Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TGT  terhadap peningkatan hasil belajar siswa kelas XI-IPA2 pada materi sistem pernapasan di SMA Negeri I Sigli. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas  dilaksanakan dalam 2 siklus, masing-masing siklus terdiri dari empat tahapan yaitu: perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Penelitian dilaksanakan di SMA Negeri 1 Sigli kabupaten Pidie pada bulan Februari- Mei Tahun 2014. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan tes. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah “deskriptif development”.  Subyek  penelitian adalah  siswa SMA Negeri I Sigli kelas XI- IPA6 semester II Tahun 2013/2014 berjumlah 30 orang yang terdiri dari 10 siswa laki-laki dan 20 siswa perempuan. Instrumen yang digunakan berupa butir-butir soal, sedangkan pengumpulan data dilakukan dengan cara tes hasil belajar dengan perlakuan dua siklus. Analisis data dilakukan dengan teknik deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar siswa pada materi sistem respirasi kelas X1-IPA2 SMA Negeri I Sigli melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe TGT. Peningkatan hasil belajar siswa dari skor dasar ke siklus 1 dan siklus II juga mengalami perubahan. Rata-rata hasil belajar meningkat dari 54 menjadi 70,50 dan 82,66. Jumlah siswa yang memenuhi KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) bertambah dari 3 siswa (10%) menjadi 19 siswa (63,33%) dan 26 siswa (90%). Pencapaian hasil belajar secara klasikal sudah melampaui 85% pada siklus ke II. Kondisi ini menunjukkan hasil belajar siswa telah berkategori tinggi. Pencapaian hasil belajar secara klasikal sudah melampaui 85% pada siklus ke II

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

JBE

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Education

Description

Jurnal Biologi Edukasi (J.BioEd) contains the results of biology and biology education research from many educational institutions in Indonesia. It published twice a year in June and ...