Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Hubungan Motivasi Belajar dengan Prestasi Belajar Ekonomi;(2)Hubungan Persepsi Siswa tentang Metode Pembelajaran Guru dengan Prestasi Belajar Ekonomi:(3) Hubungan Motivasi Belajar,dan Persepsi Siswa tentang Metode Pembelajaran Guru secara bersama-sama dengan Prestasi Belajar Ekonomi. Metode penelitiannya adalah Asosiatif dengan menggunakan pendekatan Ex-Post Facto dan hasil penelitian ini menunjukkan : (1) terdapat hubungan positif dan signifikan antara Motivasi Belajar dengan Prestasi Belajar Ekonomi, hal tersebut ditunjukkan dari harga r hitung lebih besar dari r tabel dengan N = 31pada taraf signifikansi 5% (0,886>0,355), (2) terdapat hubungan positif dan signifikan antara Persepsi Siswa tentang Metode Pembelajaran Guru dengan Prestasi Belajar Ekonomi, hal tersebut ditunjukkan dari harga r hitung lebih besar dari r tabel dengan N = 31 pada taraf signifikansi 5% (0,670>0,355), (3) terdapat hubungan positif dan signifikan antara Motivasi Belajar, dan Persepsi Siswa tentang Metode Pembelajaran Guru dengan Prestasi Belajar Ekonomi, hal tersebut ditunjukkan dari harga F hitung 0,894 lebih besar dari harga F tabel 0,355 dan besarnya koefisien korelasi ganda (R) sebesar 0,894
Copyrights © 2018