Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi
Vol 3, No 1 (2019): JURNAL NERACA

ANALISIS PENGENDALIAN BIAYA PROYEK DI PT. PUTRA GEMILANG NIKOM

Abu Azhari (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2019

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian bertujuan untuk mengetahui efektivitas pengendalian biaya proyek di PT. Putra Gemillang Nikom. Objek dalam penelitian ini adalah laporan-laporan atau catatan-catatan tentang anggaran dan realisasi biaya proyek di PT. Putra Gemilang Nikom. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah dokumentasi dan interview (wawancara). Teknik analisis data menggunakan analisis data deskriptif dalam bentuk persentase. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa efektivitas pengendalian biaya proyek peningkatan jalan Nikan-Batumarta VIII pada tahun 2015 sebesar 0,95 dan termasuk dalam kategori sangat eektif, tahun 2016 pada proyek peningkatan jalan Gumawang-Petanggan efektivitas pengendalian biaya sebesar 1 dan termasuk dalam kategori efektif, dan pada tahun 2017 proyek peningkatan jalan dalam Kota Muaradua efektivitas pengendalian biaya sebesar 0,94 dan termasuk dalam kategori sangat efektif. Jadi pengendalian biaya proyek di PT. Putra Gemilang Nikom sudah berjalan dengan baik namun masih ada beberapa komponen biaya proyek yang harus di evaluasi pengendaliannya.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

neraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Neraca: Jurnal Pendidikan dan Ilmu Ekonomi Akuntansi was first printed in Juni 2017 with register number ISSN 2580-2690 (Print), 2615-3025 (Online) and published bay study program education accounting FKIP University PGRI of Palembang. Journal of Neraca include the results of the qualitative ...