Rendahnya mutu Sumber Daya Manusia di Indonesia merupakan bagian dari tanggung jawab Perguruan tinggi sebagai institusi yang diserahi tugas untuk melaukan transformasi pengetahuan, keterampilan, karakter, dan perilau yang sesuai dengan kebutuhan dunia pekerjaan. Oleh karena itu masalah efektivitas Pendidikan tinggi harus menjadi perhatian dan sasaran kebijaksanaan dalam membangun perguruan tinggi yang mampu bersaing baik pada tingkat nasional, regional, maupun internasional. Banyak faktor yang mempengaruhi efektivitas Pendidikan tinggi, namun yang paling strategis dan banyak terabaikan adalah faktor kepempinan yang secara efektif dapat mengoptimalkan sumber daya organisasi yang dimilikinya. Dalam kaitan inilah tulisan ini dibuat sebagai asupan dalam proses rekruitmen kepemimpinan pada berbagai level manajemen di univeristas.Kata Kunci: enterepreneur, leadership, transformasional, efektivitas, Pendidikan tinggi
Copyrights © 2008