JURNAL SAINS PERTANIAN EQUATOR
Vol 6, No 2 (2017): Oktober 2017

RESPON BEBERAPA VARIETAS PADI UNGGUL TERHADAP SERANGAN PENGGEREK BATANG

AMELIA AMELIA (Unknown)
Ir. SARBINO, MP Ir. SARBINO, MP (Unknown)
Dr. Ir. TRIS HARIS RAMADHAN, MP Dr. Ir. TRIS HARIS RAMADHAN, MP (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jan 2018

Abstract

Penggerek batang padi merupakan salah satu hama yang dapat mengakibatkan penurunan produksi padi. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat serangan hama penggerek batang padi pada 5 varietas padi unggul yaitu Inpara 1, Inpara 2, Inpara 3, Cilosari dan Ciherang. Penelitian dilaksanakan di Desa Sungai Itik. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok (RAK) terdiri dari 5 perlakuan dan 5 ulangan. Setiap perlakuan terdapat 120 rumpun padi dalam satu petak dengan  jumlah sampel yang diamati sebanyak 12 rumpun per perlakuan dengan jarak tanam 20 x 20 cm dan  menggunakan sistem jajar legowo 4:1 dengan luas setiap petakan masing-masing petakan 2 x 3 meter. Variabel yang diamati dalam penelitian ini adalah tingkat serangan penggerek batang padi, jumlah malai perumpun, intensitas serangan malai perumpun, berat gabah perumpun, dan jenis penggerek yang menyerang. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari 5 varietas yang diteliti yang paling rentan terhadap serangan penggerek batang padi adalah varietas Inpara 1 dan Inpara 3. Kata kunci : Penggerek Batang Padi (PBP), Respon tanaman, Tingkat serangan

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jspp

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Earth & Planetary Sciences Economics, Econometrics & Finance Environmental Science

Description

Jurnal Sains Pertanian Equator is open access, academic, citation indexed, and blind peer-reviewed journal. It covers original research articles, review, and short communication on diverse topics related to agriculture science. We accept submission from all over the world. All submitted articles ...