Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Sistem Pengarsipan Jurusan Berbasis Web pada Politeknik Negeri Sriwijaya (Tinjauan pada SAP Jurusan). Penelitian bertujuan untuk mendapatkan perangkat lunak yang menyimpan Satuan Acara Pengajaran semua jurusan yang ditempatkan pada satu server dan dapat diakses dari mana saja dan oleh siapa saja tanpa mengabaikan keamanan data. Manfaat yang diharapkan dari hasil penelitian ini adalah (1) dapat melakukan perbaikan, penambahan atau pun pennghapusan data Satuan Acara Pengajaran dengan mudah (2) Semua SAP masing-masing jurusan dapat dengan mudah dibaca oleh pimpinan dan dapat mengetahui kwalitas dari kurikulum dan SAP yang sedang diterapkan pada masing-masing jurusan/program studi (3) masyarakat umum dapat dengan mudah membaca kurikulum pada jurusan yang diminati.
Copyrights © 2011