Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik fisik, kimia, dan nilai kesukaannugget ayam yang ditambahkan pasta tomat. Penelitian dilakukan secara eksperimen menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan yaitu Penambahan pastatomat 10% (P1), 15% (P2), dan 20% (P3) yang dilakukan pengulangan sebanya k 6 kali untuk setiap  perlakuan.  Data  yang  diperoleh  dianalisis  menggunakan  sidik  ragam  dan  untuk mengetahui perbedaan antar perlakuan dilakukan Uji Tukey. Data hasil uji organoleptik di uji menggunakan uji kruskal wallis, sedangkan untuk mengetahui perbedaan antar perlakuannya dilakukan uji Mann Whitney. Dari hasil penelitian didapatkan hasil bahwa penambahan pasta tomat sebanyak 15% memperoleh karakteristik fisik yang terbaik  dan tingkat akseptabilitas yang paling disukai. Secara kimiawi penambahan pasta tomat dapat meningkatkan kadar serat serta menurunkan kadar protein dan lemak nugget ayam.Kata kunci : karakteristik fisik, karakteristik kimia, nilai kesukaan, nugget ayam, pasta tomat.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2016