Jurnal Kedokteran Brawijaya
Vol 26, No 2 (2010)

Pengaruh Substitusi Tepung Tempe pada F100 terhadap Saturasi Transferin

Puryatni, Anik (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Mar 2013

Abstract

ABSTRAKPermasalahan status gizi di Indonesia masih merupakan permasalahan kesehatan serius dengan 28.47% anak berada pada  kondisi  gizi  kurang  dan  gizi  buruk.  Upaya  untuk  mengembangkan  bahan  pangan  bergizi  dan  terjangkau  sangat diperlukan. Penelitian ini dilakukan untuk membuktikan dampak pemberian susu skim dengan substitusi tepung tempe dalam  memperbaiki  status  gizi  pada  anak  dengan  malnutrisi.  Penelitian  dilakukan  dengan  desain  uji  klinis  pada  dua kelompok  yang  dipilih  secara  acak,  yaitu  kelompok  dengan  suplemen  standar  WHO  dan  kelompok  dengan  substitusi tepung  tempe.  Data  menunjukkan  peningkatan  signifikan  berat  badan  pada  kedua  kelompok.  Saturasi  tranferin meningkat sebesar 13.02+7.87 pada kelompok dengan pemberian suplemen standar WHO F100, sedangkan kelompok dengan  substitusi  tepung  tempe  meningkat  sebesar  12.47+5.317.  Tidak  ada  perbedaan  signifikan  peningkatan  berat badan antar dua kelompok. Hal ini menunjukkan bahwa pemberian substitusi dengan tempe kedele dapat memberikan efek yang sama dengan suplemen standar WHO F100 pada anak dengan dengan malnutrisi.Kata Kunci: Anak, berat badan, F100, malnutrisi, saturasi transferin, tepung tempe

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

jkb

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

JKB contains articles from research that focus on basic medicine, clinical medicine, epidemiology, and preventive medicine (social medicine). ...