Jurnal Forum Nuklir
JFN Vol 4 No 1 Mei 2010

Studi Tentang Pengaruh Nitrocarburizing Dc-Plasma Terhadap Perubahan Kekerasan dan Struktur Mikro pada Material Zr-4

Usman Sudjadi (Pusat Teknologi Bahan Bakar Nuklir-BATAN)



Article Info

Publish Date
21 Feb 2013

Abstract

Pengaruh nitrocarburizing terhadap perubahan kekerasan dan struktur mikro pada bahan Zr-4 (bahan untuk cladding bahan bakar nuklir PWR) dengan alat nitrocarburizing DC plasma telah dipelajari. Beberapa samples telah di nitrocarburizing pada suhu (550 – 700)oC selama 1 jam. Hasilnya menunjukkan bahwa, pada sample awal kekerasan Zr-4 adalah 183,8 HV, setelah di nitrocarburizing pada suhu 700oC selama 1 jam, kekerasannya menurun menjadi 153,1 HV, sedangkan kedalaman atom-atom nitrogen dan carbon yang terdifusi kedalam bahan Zr-4 ialah 26 micrometer. Pengamatan mikrostruktur menunjukkan bahwa pada sample yang telah di nitrocarburizing pada T = 700oC (t= 1 jam) terlihat jelas adanya lapisan atom-atom N dan C di dalam bahan Zr-4. Hasil uji komposisi kimia menunjukkan bahwa pada sampel awal bahan Zr-4 terdapat atom-atom Zr, O,C, dan P. Kata kunci : nitrocarburizing, DC plasma, Zr-4, kekerasan, struktur mikro

Copyrights © 2010






Journal Info

Abbrev

jfn

Publisher

Subject

Materials Science & Nanotechnology

Description

Jurnal Forum Nuklir (JFN) adalah jurnal ilmiah bertaraf nasional dengan ruang lingkup semua aspek yang terkait dengan ilmu pengetahuan nuklir, teknologi nuklir, termasuk pendidikan dan sumber daya manusia nuklir. JFN (ISSN 1978-8738) diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Teknologi Nuklir BATAN ...