Abstrak Kesenian Keling diciptakan tahun 1942 hingga kini dan mengalami perubahan pada tahun 2008 – 2017. Sebagai satu-satunya kesenian yang berbeda dengan kesenian lain di wilayah Ponorogo dan hanya ada di Dusun Mojo, kesenian Keling sangat menarik untuk diteliti. Fokus penelitian ini adalah tentang perubahan dan keberlangsungan kesenian Keling di Dusun Mojo. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif, dengan objek kesenian Keling dan lokasi di Dusun Mojo. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi, sumber data dari person, place, paper. Analisis melalui taksonomi. Validitas data melalui triangulasi sumber dan triangulasi metode. Hasil penelitian menunjukkan, perubahan kesenian Keling terjadi dari mulai tahun 2008-2017, disebabkan karena faktor internal dan faktor eksternal. Keberlangsungan kesenian Keling hingga sekarang karena dukungan segi komersial, masyarakat, dan pemerintah. Kata Kunci : Kontinuitas, Perubahan, Bentuk Penyajian, dan Kesenian Keling
Copyrights © 2017