PAUD Teratai
Vol 6, No 3 (2017): Vol 6 No 3 Edisi Yudisum Sep 2017

PENGARUH TARI “PENGGEMBALA SAPI” TERHADAP KEMAMPUAN FISIK MOTORIK ANAK KELOMPOK B DI TK BUNGA HARAPAN SUMENEP MADURA

Hariyanti AsAri, Ristami (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 May 2017

Abstract

Penelitian pre-eksperimental design ini bertujuan untluk menguji adanya pengaruh tari kreasi “Penggembala Sapi” terhadap kemampuan fisik motorik anak kelompok B usia 5-6 tahun di TK Bunga Harapan Sumenep. Populasi pada penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun di TK Bunga Harapan Sumenep dengan sampel 15 anak kelompok B. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi. Teknik analisa penelitian menggunakan Wilcoxon Matched Pairs Test dengan rumus Thitung < Ttabel dengan menggunakan taraf signifikan 5%. Jika Thitung lebih kecil dari pada Ttabel maka Ho ditolak dan Ha diterima. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh Thitung = 0 dan Ttabel dengan taraf kesalahan α=0,05 dan  n=15 maka diperoleh utabel =25, sehingga diperoleh Thitung < Ttabel (0<25).  Hal ini menunjukkan Ho ditolak dan Ha diterima. Jadi, dapat disimpulkan bahwa Tari Kreasi “Penggembala Sapi” berpengaruh terhadap kemampuan fisik motorik anak kelompok B usia 5-6 tahun di TK Bunga Harapan Sumenep. Keyword : Tari kreasi, Kemampuan fisik motorik, Anak usia dini   Abstract   Research Pre Eksperimental Design this study aims to examine the influence of creation dance “penggembala sapi” on the physical motor children B group aged 5-6 years in Kindergarten of  Bunga Harapan Sumenep. The study population is children aged 5-6 years in kindergarten of Bunga Harapan Sumenep with a sample of 15 children group B. Techniques Data collection using observation. Techniques of data analysis of research use Wilcoxon Match Pairs Test with formula Tcount < Ttable, with significant level 5%. If the Tcount smaller than Ttable, Ho is rejected and Ha accepted. The result of data analysis shows  that Tcount = 0, while Ttable with N= 15 obtained of 25, than 0 < 25.  Therefore, than Ho is rejected an Ha accepted. So, it can be concluded that creation dance “penggembala sapi” effect on the ability to physical motor child B aged 5-6 years in Kindergarten Bunga Harapan Sumenep.   Keywords : Dance Creation , Physical Motor, Early Childhood

Copyrights © 2017