Jurnal Penelitian Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 6, No 2 (2018)

ETNOEKOLOGI SEBAGAI UPAYA MEMBENTUK KARAKTER PEDULI LINGKUNGAN MELALUI PROGRAM ADIWIYATA DI SD NEGERI LIDAH KULON I/464 SURABAYA

AMBARWATI, DEWI (Unknown)
ISTIANAH, FARIDA (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2018

Abstract

Abstrak Salah satu solusi untuk mengatasi kerusakan alam adalah dengan melakukan pendekatan etnoekologi yang diimplementasikan dalam program adiwiyata sehingga dapat membentuk karakter peduli lingkungan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan nilai karakter peduli lingkungan melalui implementasi etnoekologi dalam program adiwiyata beserta kendalanya di SD Negeri Lidah Kulon I/464 Surabaya. Teknik pengumpulan data yang digunakan, yaitu dokumentasi, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian ini menggambarkan bahwa penerapan nilai karakter peduli lingkungan berjalan dengan lancar tapi masih dalam tahap penerimaan fenomena. Selain itu, terdapat beberapa kendala, antara lain adalah adanya renovasi pada bangunan sekolah, kurang maksimalnya peran guru, dan juga waktu yang terbatas. Kata Kunci: Etnoekologi, Adiwiyata, Karakter Peduli Lingkungan. Abstract One of the solutions to overcome the damage of nature is through an ethnoecological approach that implements in the adiwiyata program can build enviromental caring character. This study is a descriptive research with qualitative approach. This research describes the implementation the value of environmental caring character through usage of ethnoecology in adiwiyata program and its constraints in SD Negeri Lidah Kulon I/464 Surabaya. The data collection techniques is documentation, observation, and interviews. The results of this study illustrates that the application of enviromental caring character proceeded smoothly eventhough most of the character value was still in the phenomenon acceptance stage. Furthermore, there were still some obstacles, were the renovation buildings, the lack of teacher role, and the limited time. Keywords: Ethnoecology, Adiwiyata, Enviromental Caring Character

Copyrights © 2018