Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh motivasi religiusitas wisatawan MuslimĀ (kebutuhan fisiologis secara Islami, kebutuhan keamanan secara Islami, kebutuhan penghargaan secara Islami) terhadap pemilihan Pulau Lombok sebagai preferensi destinasiwisata halal. Analisis kuantitatif dengan metode logistic regression digunakan dalam mengolah data berupa kuisioner yang diberikan ke 70 responden mahasiswa S1 Ekonomi Islam atau Syariah di Indonesia. Ditemukan bahwa kebutuhan fisiologis secara Islami, dan kebutuhan keamanan secara IslamiĀ berpengaruh terhadap pemilihan Pulau Lombok sebagai preferensi destinasi wisata halal. Sedangkan kebutuhan penghargaan secara Islami tidak berpengaruh terhadap pemilihan Pulau Lombok sebagai preferensi destinasi wisata halal. Kata kunci: motivasi religiusitas, wisatawan Muslim, Pulau Lombok, destinasi wisata halal.
Copyrights © 2017