Lembaga Pendidikan Islam harus mampu membangun generasi Muslim yang tangguh, menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi dan berkarakter mulia. Untuk mencapai tujuan tersebut maka pendidikan Islam harus dikelola secara maksimal melalui Lembaga Pendidikan Islam. Tulisan ini berusaha mengkaji faktor-faktor keberhasilan Lembaga Pendidikan Islam. Kajian ini difokuskan pada manajemen lembaga pendidikan Islam untuk menghadapi tantangan globalisasi. Dan penelitian ini merupakan penelitian kualitatif jenis studi pustaka. Hasil kajian pustaka menunjukkan bahwa dalam pengelolaan Lembaga Pendidikan Islam bermutu memerlukan model manajemen yaitu model manajemen LPI Bernuansa Entrepreneurship, model manajemen LPI Berbasis masyarakat dan model manajemen LPI berbasis masjid. Selain itu, LPI bermutu memerlukan strategi manajemen baik secara umum maupun khusus. Secara khusus dikenal dengan istilah manajemen stratejik.
Copyrights © 2020