Journal of Mechanical Engineering Education (Jurnal Pendidikan Teknik Mesin)
Vol 6, No 1 (2019): Juni

PENGEMBANGAN MULTIMEDIA ANIMASI DIFFUSION COATING UNTUK PEMBELAJARAN TEKNIK PELAPISAN

Descarian, Rizky I. (Unknown)
Rohendi, Dedi (Unknown)
Sukrawan, Yusep (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2019

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menghasilkan multimedia animasi pada materi diffusion coating dan respon mahasiswa selaku pengguna multimedia. Penelitian ini menggunakan metode design based research. Subjek penelitian adalah mahasiswa teknik mesin prodi D3 angkatan tahun 2015 sebanyak 18 orang. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu angket dan validasi ahli untuk multimedia animasi. Hasil penelitian diperoleh bahwa multimedia animasi difffusion coating telah layak untuk digunakan berdsarkan penilaian pakar ahli materi dan media. Multimedia animasi yang telah dikembangkan dapat layak untuk digunakan dalam proses belajar mengajar diffusion coating. Respon dan ketertarikan pengguna multimedia animasi tinggi sehingga mudah untuk digunakan. Kesimpulan penelitian ini bahwa multimedia animasi yang telah tervalidasi dapat menumbuhkan motivasi dan minat belajar siswa, khususnya pada mata pelajaran teknik pelapisan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jmee

Publisher

Subject

Education Mechanical Engineering

Description

Journal of Mechaninal Engineering Education merupakan jurnal yang mendeseminasikan hasil penelitian dalam bidang pendidikan teknik mesin (vocational education in mechanical engineering). Terbit tiap bulan Juni dan Desember setiap ...