JOURNAL SPORT AREA
Vol 2 No 1 (2017): June

Pengaruh Permainan Bola Kasti Terhadap Peningkatan Kemampuan Gerak Umum (General Motor Ability)

Pulung Riyanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jun 2017

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh permainan bola kasti terhadap kemampuan gerak dasar umum (General Motor Ability) siswa Sekolah Dasar. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen, yang dilakukan selama 18 kali pertemuan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Penelitian ini menggunakan subjek penelitian kelas lima dan enam Sekolah Dasar Negeri Tiga Tanjungmulya, Desa Panumbangan, Kecamatan Panumbangan, Kabupaten Ciamis Sebanyak 24 orang. Kemampuan gerak dasar umum diukur dengan menggunakan tes General Motor Ability, yang mempunyai tingkat validitas sebesar 0,87 dan reliabilitas sebesar 0,93. Desain penelitian pre test and pos test design. Populasi penelitian adalah sebanyak 24 orang. maka sampel ditentukan sebanyak 24 orang dari jumlah populasi, maka sipat penelitian ini adalah penelitian populasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah test (General Motor Ability). Dari pengolahan data dengan menggunakan rumus-rumus statistika, maka diperoleh hasil perhitungan angka t¹-hitung sebesar 20,91 sedangkan t¹-tabel pada α 0,95 =1.71, sehingga hipotesis (Ho) ditolak, dengan demikian artinya permainan bola kasti secara signifikan berpengaruh terhadap peningkatan gerak dasar umum (General Motor Ability) siswa sekolah dasar. Permainan bola kasti lebih besar pengaruhnya terhadap komponen fisik kecepatan lari, dibanding dengan komponen fisik keseimbangan, kelincahan, dan koordinasi mata dan tangan.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

JSP

Publisher

Subject

Other

Description

Sport Area publishes research journals and critical analysis studies in the areas of Sport Education, Sports Coaching and Sports Science. The theme of the paper covers: Learning Physical Education and Sport, Sport Pedagogy, Sports Sociology, Sport Psychology, Sports Coaching, Sports Science, Sports ...