JURNAL EDUCATION AND DEVELOPMENT
Vol 8 No 2 (2020): Vol.8.No.2.2020

PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA MATERI MENYUSUN RESENSI UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS BELAJAR SISWA KELAS XI SMA

Bimerdin Daely (STKIP Nias Selatan)



Article Info

Publish Date
07 May 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar modul pada materi menyusun resensi novel, mendeskripsikan proses pengembangan modul yang dikembangkan dengan menggunakan model 4-D yang valid, praktis, dan efektif pada pembelajaran menyusun resensi novel siswa kelas XI SMA. Penelitian ini dilakukan karena produk yang akan dihasilkan diharapkan dapat membantu guru dan siswa dalam proses pembelajaran menyusun resensi novel, dan diharapkan mampu meningkatkan keatifan siswa dalam belajar. Penelitian ini menghasilkan sebuah produk bahan ajar cetak, yakni sebuah modul pembelajaran bahasa Indonesia yang berisi materi menyusun resensi novel. Metode penelitian yang digunakan adalah metode pengembangan dengan analisis data kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil analisis, nilai validitas modul sebesar 91 dengan kategori sangat valid. Nilai kepraktisan modul yang diisi oleh guru sebesar 89 dengan kategori sangat praktis, sedangkan untuk kepraktisan modul oleh siswa sebesar 90,6 dengan kategori sangat praktis. Keefektifan modul dapat dilihat dari hasil analisis lembar observasi siswa selama belajar menggunakan modul. Hasil efektivitas modul adalah 86,66 dengan kategori sangat efektif.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

ED

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Education and Development merupakan publikasi karya ilmiah dari hasil penelitian, pendidikan dan pengembangan ilmu pengetahuan, baik sosial, budaya dan lingkungan. Sebagai upaya untuk mewujudkan visi dan misi di Perguruan Tinggi. Jurnal Education and development mewadahi hasil pemikiran dan ...