Khazanah: Jurnal Studi Islam dan Humaniora
Vol 3, No 1 (2005)

PELAKSANAAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN INTEGRATIF (STUDI DI LEMBAGA PENGABDIAN MASYARAKAT STAIN MALANG JAWA TIMUR)

Yuseran, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2019

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan fenomena dan peristiwa yang berkaitan dengan pelaksanaan Praktek Kerja Lapangan Integratif (PKLI) di STAIN Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, Data dikumpulkan melalui teknik wawancara mendalam, observasi partisipan dan studi dokumentasi. Sumber data yang ditetapkan adalah Ketua STAIN Malang sebagai penggagas ide PKLI, Ketua dan Sekretaris serta staf LPM, ketua jurusan, dosen pembimbing lapangan, mahasiswa dan informan tambahan. Pelaksanaan PKLI di STAIN Malang cukup baik dilihat dari segi pelaksanaan program secara institusional, kebijakan pimpinan, persepsi, sikap dan partisipasi mahasiswa dan dosen dalam program PKLI tetapi masih harus ditingkatkan lagi. Faktor penunjangnya adalah dukungan dari lembaga (STAIN), lembaga penerima, mahasiswa peserta, dan pengalaman pelaksanaan PKLI. Sedangkan faktor penghambatnya adalah kurangnya koordinasi, kurangnya tanggung jawab orang tertentu dalam organisasi pelaksana dan waktu yang sangat terbatas serta lebih terfokus pada bidang pembinaan profesi.

Copyrights © 2005






Journal Info

Abbrev

khazanah

Publisher

Subject

Arts Humanities Social Sciences

Description

Khazanah : Jurnal Studi Islam dan Humaniora ISSN 0215-837X and E-ISSN 2460-7606 is peer-reviewed national journal published biannually by the State Islamic University (UIN) of Antasari Banjarmasin. The journal is published biannually in June and ...