Jurnal Telematika
Vol. 8 No. 1 (2013)

Desain dan Implementasi Antena Susunan Mikrostrip Patch Persegi Panjang Empat Elemen pada 2,3 GHz Menggunakan Teknik Pencatuan dengan Distribusi Dolph -Tchebyscheff

Angela, Dina (Unknown)
Wahyu, Yuyu (Unknown)
Porayauw, Tony (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jun 2013

Abstract

Penelitian ini melakukan perancangan dan realisasi sebuah antena, yang terdiri atas susunan empat mikrostrip patch persegi panjang yang dicatu secara seri menggunakan distribusi Dolph-Tchebyscheff. Antena ini dirancang untuk dapat bekerja pada frekuensi 2,3 GHz karena frekuensi tersebut digunakan untuk Worldwide Interoperability for Microwave Access (WiMAX) sehingga antena ini dapat digunakan untuk aplikasi WiMAX. Makalah ini menjelaskan proses desain, realisasi, hingga pengukuran. Desain dimulai dengan perhitungan secara teoritis berdasarkan teori desain antena mikrostrip dan teori distribusi Dolph-Tchebyscheff. Kemudian, hasil perhitungan tersebut dioptimalisasi dengan bantuan suatu perangkat lunak desain antena hingga memperoleh karakteristik antena sesuai dengan spesifikasi yang diinginkan. Keluaran akhir dari penelitian ini adalah sebuah prototipe antena susunan mikrostrip patch persegi panjang empat elemen yang bekerja pada frekuensi 2,3 GHz. Parameter antena, seperti VSWR, polarisasi, pola radiasi, bandwidth, dan gain, juga diukur. Pada akhir proses penelitian ini, hasil pengukuran dibandingkan dengan hasil perhitungan teoritis dan simulasi.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

telematika

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering

Description

Jurnal Telematika is a scientific periodical written in Indonesian language published by Institut Teknologi Harapan Bangsa twice per year. Jurnal Telematika publishes scientific papers from researchers, academics, activist, and practicioners, which are results from scientific study and research in ...