Satwika : Kajian Ilmu Budaya dan Perubahan Sosial
Vol 4, No 1 (2020)

NILAI RELIGIOSITAS PUPUH KASMARAN DALAM LONTAR YUSUF DAN RELEVANSINYA DENGAN KEHIDUPAN DI ERA DISRUPTIF

Rakhmi, Martina Puspita (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Apr 2020

Abstract

Keberadaan sastra daerah memiliki beragam fungsi. Salah satunya sebagai penyebar ajaran agama. Banyuwangi merupakan salah satu daerah yang memanfaatkan sastra daerah sebagai penyebaran ajaran agama Islam, melalui Lontar Yusup Banyuwangi. Dalam Lontar Yusup Banyuwangi, nilai religiositas adalah yang paling dominan. Untuk itu, dalam penelitian ini dikaji nilai-nilai religiositas dengan memfokuskan pengkajian pada Pupuh Kasmaran. Selain itu juga dibahas relevansi nilai religiositas dengan kehidupan di era disruptif. Teknik pengumpulan data melalui studi dokumen. Data dianalisis dengan metode analisis-deskriptif. Dari hasil penelitian diketahui terdapat empat nilai religiositas: (1) keimanan terhadap Tuhan, (2) keteringatan manusia terhadap sifat Tuhan, (3) ketaatan manusia terhadap Tuhan dan (4) kepasrahan manusia terhadap Tuhan, serta empat dimensi religiositas: dimensi praktis, dimensi ideologis, dimensi pengetahuan, dan dimensi perasaan. (2)  nilai religiositas pada PK sangat relevan dalam kehidupan manusia di era disruptif.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

JICC

Publisher

Subject

Arts Humanities

Description

Satwika (Kajian Budaya dan Perubahan Sosial) publishes scientific papers on the results of studies/research and reviews of the literature in the fields of cultural studies and social change. The journal is oriented towards research on cultural phenomena and the current social changes. With the aim ...