ALFABETA: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya
Vol 3 No 1 (2020): ALFABETA: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya

ANALISIS PERBEDAAN REDUPLIKASI DIALEK RAHONG DAN DIALEK KOLANG DALAM BAHASA MANGGARAI PROPINSI NUSA TENGGARA TIMUR

Fransiskus Mariano Jer (Universitas Dr. Soetomo)
Ramdhan Mahmoed (Universitas Dr. Soetomo)



Article Info

Publish Date
15 Apr 2020

Abstract

Reduplikasi adalah perulangan suatu bentuk dasar yang menghasilkan bentuk baru, yaitu kata ulang. Dialek Rahong adalah variasi bahasa yang digunakan oleh masyarakat Rahong manggarai bagian Tengah. Dialek Kolang adalah variasi bahasa yang digunakan oleh masyarakat Kolang Manggarai Barat bagian Timur. Dalam dialek Rahong disebut juga dialek murni atau biasa disebut monodialek, akan tetapi dalam dialek Kolang mempunyai perubahahan dari segi fonologi atau biasa disebut dialek SH, CS, dan GH. Dalam penelitian ini, peneliti tertarik meneliti dua hal yaitu (1) Bentuk reduplikasi dialek Rahong. (2) Bentuk reduplikasi dialek Kolang. (3) Bentuk perbedaan reduplikasi dialek Rahong dan dialek Kolang. Penelitian ini merupakan penelitian jenis kualitatif dengan menggunakan metode deskriptif, yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata yang tertulis atau lisan orang lain dan perilaku yang dapat diamati. Penelitian ini memaparkan tentang Reduplikasi dilek Rahong dan Reduplikasi dialek Kolang yang dianalisis dengan menggunakan teori Reduplikas. Hasil dari penelitian ini adalah berupa reduplikasi fonologis dan reduplikasi sintaksis serta perbedaan reduplikasi antara reduplikasi dialek Rahong dan reduplikasi dialek Kolang baik fonologis maupun sintaksis dalam bahasa Manggarai Propinsi Nusa Tengara Timur.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

alfabeta

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

ALFABETA menerima tulisan artikel berupa hasil penelitian maupun konseptual bidang linguistik, sastra, penilaian, dan pembelajaran bahasa dan sastra ...