Pengoperasian penyangraian konvensional memiliki banyak kelemahan, yaitu pemasukan udara pembakaran tidak dapat dikontrol dan pemasukan udara berlebih akan menyebabkan bahan bakar arang cepat habis. Pengoperasian peralatan konvensional juga dapat menyebabkan kecelakaan kerja karena percikan api yang berlebihan dari pembakaran arang dan asap arang akan mengganggu kesehatan operator. Salah satu inovasi dalam mengatasi permasalahan tersebut adalah dengan merancang dan membuat mesin pemanggang ikan dengan sistem putar. Mesin ini menggunakan motor listrik HP. Putaran untuk memanggang adalah 3 RPM. Berdasarkan uji unjuk kerja, suhu penyangraian adalah 185 oC. Lama waktu pemanggangan lele, tongkol dan kuniran berturut-turut adalah 10, 11 dan 13 menit sedangkan kapasitas pemanggangan adalah 126, 114 dan 96 ekor/jam. Jumlah bahan bakar arang yang dibutuhkan untuk memanggang ikan lele adalah 0,8 kg, tongkol 0,9 kg dan kuniran 1,1 kg. Total energi termasuk listrik dan energi dari arang untuk ikan lele sebesar 25.712,5 kJ, tongkol sebesar 28.923,75 kJ/kg dan kuniran sebesar 35.346,25 kJ/kg. Biaya utama pemanggangan ikan lele adalah Rp. 332/ekor, tongkol Rp. 374 /ekor dan kuniran Rp. 432 /ekor.
Copyrights © 2020