JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT AL-IRSYAD (JPMA)
Vol. 1, No. 2, Oktober 2019

Hikmah Ibadah Terhadap Mekanisme Koping Keluarga Pasien Gangguan Jiwa Terhadap Penyelesaian Masalah

Rully Andika (Unknown)
Frisca Dewi Yunadi (Unknown)
Opi Irawansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2019

Abstract

Masalah gangguan jiwa yang terjadi di kabupaten Cilacap hingga akhir tahun 2017 khususnya di desa wlahar yang terletak di wilayah Kecamatan Adipala sejumlah 47 kasus dan memungkinkan masih dapat bertambah. Sebagian besar masyarakat di desa wlahar kecamatan Adipala belum mempunyai upaya – upaya preventif yang konkrit pada keluarga terhadap upaya penyelesaian masalah yang diakibatkan dari anggota keluarga yang mengalami masalah gangguan jiwa. Untuk itu diperlukan suatu upaya peningkatan pengetahuan kepada keluarga yang memiliki anggota keluarga dengan gangguan jiwa tentang mekanisme koping serta pentingnya pelaksanaan ibadah terhadap upaya menjaga kesehatan jiwa. Metode yang digunakan dalam pelatihan ini adalah ceramah tatap muka tentang konsep sehat jiwa, mekanisme koping serta pentingnya ibadah dalam upaya menghindari timbulnya masalah gangguan jiwa serta praktik implementasi ibadah serta do’a yang dapat digunakan untuk meningkatkan kemampuan keluarga dalam menghadapi masalah kehidupan sehari-hari. Hasil yang dicapai dalam pelatihan ini adalah meningkatkan pengetahuan keluarga tentang sehat jiwa, mekanisme koping serta kemampuan keluarga dalam pelaksanaan ibadah. Kata Kunci : Gangguan jiwa, keluarga, ibadah

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

alirsyad

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat Al-Irsyad (JPMA) dikelola oleh Lembaga Pengabdian Masyarakat STIKES Al-Irsyad Al-Islamiyyah CIlacap. JPMA adalah jurnal ilmiah dari berbagai disiplin ilmu yang berisi kegiatan dalam mengatasi isu umum yang berhubungan dengan pelayanan kepada masyarakat. JPMA merupakan ...