Jurnal Elektronika Listrik dan Teknologi Informasi Terapan
Vol 1 No 1 (2019): Jurnal ELTI I

Penerapan Internet of Things (IoT) Pada Alat Monitoring Energi Listrik

Tanto Tanto (Program Studi Teknik Elektronika, Politeknik Jambi)
Darmuji Darmuji (Program Studi Teknik Elektronika, Politeknik Jambi)



Article Info

Publish Date
19 Mar 2020

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk memonitoring konsumsi energi listrik rumah tangga yang berbasis arduino, esp dan android, yang bisa di monitoring melalui smartphone sehingga tidak terjadinya biaya yang melonjak ketika pembayaran listrik setiap bulan. Sampel pengujian ini adalah pemakaian lampu 5 watt, untuk melihat jumlah watt yang dipakai dan pengeluaran biaya pada saat pemakaian dengan sistem monitoring pada telepon pintar (smartphone) yang sudah dilengkapi dengan aplikasi yang terkoneksi melalui sistem arduino menggunakan modul ESP8266 sebagai pengirim data sehingga kita bisa memonitor melalui smartphone dan alat ini dilengkapi dengan LCD pada tampilan alat sehingga kita bisa memonitor dalam dua tampilan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

elti

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy

Description

Jurnal ELTI (Elektronika, Listrik dan Teknologi Informasi Terapan) merupakan jurnal peer review yang difokuskan kepada tiga cakupan utama, yakni bidang Elektronika, Listrik dan Teknologi Informasi. Untuk bidang Elektronika mencakup Implementasi Sensor Elektronik (Electronics Sensor Implementation), ...