Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Vol 7, No 3 (2019): Jurnal Ilmiah Teknik Industri (Jurnal Keilmuan Teknik dan Manajemen Industri )

ANALISIS USULAN PERANCANGAN TATA LETAK PABRIK DI CV. ATHAM TOYS

Mohammad Edo Setiawan (Universitas Al-Azhar Indonesia)
Ratu Siti Khodijah (Universitas Al-Azhar Indonesia)
Rizki Gema Ramadhan (Universitas Al-Azhar Indonesia)



Article Info

Publish Date
16 Jan 2020

Abstract

Penggunaan sumber daya yang efisien pada perusahaan memiliki tata letak perusahaan yang baik dapat meningkatkan produktivitas yang bertujuan untuk menghasilkan profit dan meningkatkan efektivitas pekerjaan. Perancangan tata letak ini meliputi posisi dan pengaturan tata letak fasilitas-fasilitas setiap operasi dalam memanfaatkan area yang ada untuk penempatan bahan-bahan. Penggunaan ruangan akan menjadi  efisien apabila fasilitas yang disusun dengan mempertimbangkan jarak minimal antar fasilitas produksi maupun perpindahan materialnya. Pada penelitian kali ini, objek yang diteliti adalah tata letak pabrik dari alur produksi produk mainan kayu. Produk ini diproduksi oleh CV. Atham Toys. Berdasarkan pengamatan yang dilakukan, dipilih Metode Graph Based Construction sebagai acuan  dengan jarak rectilinier terkecil. Kemudian didapatkan luas keseluruhan pabrik yang terdiri dari luas lantai produksi, luas fasilitas lainnya dan efisiensi. Penentuan lokasi pabrik yang dilakukan berdasarkan kriteria yang dinilai oleh 4 pakar dan diolah dengan menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process. Lokasi pabrik yang paling strategis adalah di Tangerang.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

industri

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Industrial & Manufacturing Engineering Transportation

Description

Jurnal Ilmiah Teknik Industri is a scientific journal as a tool of Knowledge development in Industrial Engineering and Industrial management field. This journal consist of lecturers, researchers and partitions study. The Industrial Engineering Scientific Journal is published by the Industrial ...