Dedikasi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 1 No 2 (2019): Juli-Desember 2019

PENERAPAN TEKNOLOGI BATIK DIGITAL (TECHNOCRAFT) BAGI PENGRAJIN BATIK JAMBI DI KECAMATAN PELAYANGAN KOTA JAMBI

Wawan Kurniawan (Universitas Jambi)
Fibrika Rahmat Basuki (IAIN Metro)



Article Info

Publish Date
24 Dec 2019

Abstract

Permasalahan yang dihadapi oleh pengrajin Batik Jambi yaitu motif yang kurang bervariasi, proses pengerjaan masih manual (batik tulis dan cap), dan pemasaran Batik Jambi. Permasalahan yang menjadi fokus pengrajin Batik Mawar dan Batik Jambi Al-Hadad yaitu kurang bervariasinya motif Batik Jambi. Solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut yaitu penerapan aplikasi Technocraft (Teknologi Kreatif Motif Batik dari Foto Digital). Technocraft merupakan aplikasi komputer yang dirancang untuk membuat motif batik baru dari hasil capture foto digital kemudian ditransformasikan dalam bentuk motif batik. Kegiatan diawali dengan penyampaian materi tentang pengenalan aplikasi technocraft kepada pengrajin batik jambi yang menjadi mitra. Selanjutnya tim pengabdian mendemontrasikan tentang cara penggunaan aplikasi technocraft kepada pengrajin batik Mawar dan batik Al-Hadad. Tim juga mendampingi praktek langsung mengunakan aplikasi technocraft untuk membuat motif baru. Peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka merasa lebih mudah dalam membuat motif baru dengan aplikasi technocraf ini. Setelah peserta bisa menggunakan aplikasi technocraf, peserta dan tim langsung membuat motif baru dan menggabungkan dengan motif Batik Jambi yang sudah ada dan dohasilkan beberapa motif baru. Salah satu motif yang dipilih oleh pengrajin Batik Mawar yaitu motif Tugu Keris Siginjai. Hasil kegiatan pengabdian ini yaitu meningkatnya pengetahuan dan keterampilan pengrajin Batik Jambi dalam mengembangkan motif, terjadinya peningkatan kaulitas produk batik jambi dengan hadirnya motif baru, produk motif baru batik jambi, dan hak cipta motif batik baru.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

JPM

Publisher

Subject

Religion Education Library & Information Science Social Sciences Other

Description

DEDIKASI: Jurnal Pengabdian Masyarakat merupakan jurnal yang memuat publikasi hasil kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Jurnal ini dikelola oleh Pusat Pengabdian Masyarakat (PPM) Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Metro. DEDIKASI: Jurnal ...