JAGAT (Jurnal Geografi Aplikasi dan Teknologi)
Vol 4, No 1 (2020): JAGAT (Jurnal Geografi Aplikasi dan Teknologi)

Inventarisasi Potensi Wisata Bahari Kecamatan Tomia Timur Kabupaten Wakatobi

Husain, Muhammad Syadruf (Unknown)
Ido, Irfan (Unknown)
Indriasary, Anita (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2020

Abstract

Wisata bahari merupakan salah satu destinasi wisata di Kecamatan Tomia Timur yang memiliki potensi untuk dikembangkan. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui sebaran potensi wisata bahari; (2) mengetahui lokasi aksebilitas wisata bahari di Kecamatan Tomia Timur. Inventarisasi potensi wisata bahari Kecamatan Tomia Timur dilakukan dengan  metode survei untuk menganalisis dan mendokumentasikan sumber potensi wisata bahari. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) ada 11 titik wisata bahari yang ada di Kecamatan Tomia Timur yang tersebar di beberapa desa didukung dengan akomodasi yang cukup memadai; (2) untuk potensi aksebilitas di setiap lokasi objek wisata ada 3 kelas potensi objek wisata ,yaitu sangat potensial, cukup potensial dan kurang potensial, objek wisata sangat potensial ada 4 objek wisata, yaitu; Tadu Sangia Fatu Kollo, Pantai Kampa, Pantai Polia, Pantai Huntete, dan objek wisata cukup potensial ada 2 objek wisata yaitu Pantai Timu dan Pantai Tee Timu, dan untuk kelas kurang potensial ada 2 objek wisata, yaitu Pantai Hongaha dan Pantai Mongii. Inventarisasi potensi wisata bahari akan memudahkan dalam perencanaan dan pengembangan wisata bahari di Tomia TimurKata Kunci : Wisata Bahari, Inventarisasi, Tomia TimurDOI; 10.5281/zenodo.3876050

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jagat

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Earth & Planetary Sciences Engineering Other

Description

JAGAT (Jurnal Geografi Aplikasi dan Teknologi) merupakan majalah Ilmiyah yang membaha teori dan praktik geografi serta kajian geografi fisik, pengindraan jauh, perencanaan dan pengembangan wilayah yang relevan dengan Negara Indonesia. Terbit pertama kali tahun 2017. Frekuensi terbit sebanyak dua ...