Klabat Journal of Nursing
Vol 2 No 1 (2020): Nursing: It's us!

Perbandingan Kepatuhan Perawat Dalam Mencuci Tangan Di Unit Kritis Dan Unit Medikal Bedah Rumah Sakit Advent Bandung

Tetty Hotmauly Sitorus (Universitas Advent Indonesia)
Mori Agustina br Perangin-angin (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2020

Abstract

Konstribusi besar dalam pencegahan infeksi nosokomial di Rumah Sakit berada di tangan perawat. Kepatuhan perawat dalam mencuci tangan sangat dibutuhkan agar dapat mengontrol transmisi penyebab infeksi. Penelitian adalah komparatif deskriptif design dengan metode purposive sampling terhadap 121 orang perawat yang bekerja di unit perawatan kritis dan unit perawatan medikal bedah Rumah sakit Advent Bandung pada bulan April – Maret 2010. Instrumen yang digunakan adalah lembar obeservasi kepatuhan mencuci tangan yang terdiri atas check list five moments dan check list 6 langkah mencuci tangan. Pengelolaan data dilakukan menggunakan metode persentase, dan uji komparatif dengan independent sample t-test. Hasil yang diperoleh adalah sebanyak 70% perawat kritikal yang patuh melakukan 6 langkah cuci tangan, dan 91% patuh melakukan five moments. Jumlah perawat medikal bedah yang patuh melakukan 6 langkah cuci tangan sebanyak 63% dan yang patuh melakukan five moments adalah sebesar 70%. Uji komparatif dengan independent sample t-test diperoleh nilai signifikansi 0,000 (p<0,05) yang artinya terdapat perbedaan yang signifikan tingkat kepatuhan perawat dalam melakukan prosedur cuci tangan dengan 6 langkah dan five moments di unit rawat kritis dan unit rawat medikal bedah. Penulis sarankan untuk melakukan kajian lebih dalam tentang faktor faktor yang mempengaruhi kepatuhan perawat dalam cuci tangan. Kata Kunci: Mencuci tangan, Kepatuhan Perawat ABSTRACT The nurse gives an a big contribution to the prevention of nosocomial infections in hospitals. Nurses’ handwashing compliance is needed in order to control infection transmission. The comparative descriptive design with a purposive sampling method to 121 nurses who work in the critical care unit and surgical medical care unit Rumah Sakit Advent was conducted on February – March 2020. The instrument used was a handwashing compliance observation sheet consisting of five moments checklist and 6 step hand washing checklist. Data management is done using the percentage method, and comparative test with an independent sample t-test. The results obtained are as many as 70% of critical nurses who obediently do 6 steps of handwashing, and 91% obediently do 5 moments. The number of surgical medical nurses who adhere to 6 steps of handwashing is 63% and those who obey do 5 moments is 70%. A Comparative test with an independent sample t-test obtained a significance value of 0,000 (p <0.05) which means that there is a significant difference in the level of compliance of nurses in performing handwashing procedures with 6 steps and 5 moments in the critical care unit and surgical medical care unit. The author recommends assessing factors that influence nurses' handwashing compliance in handwashing. Keywords: Hand washing, Nurse Compliance

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

kjn

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Klabat Journal of Nursing (KJN) is the official peer-reviewed research journal of Faculty of Nursing, Universitas Klabat (UNKLAB). This journal aims to promote advancement in nursing and health care through the dissemination of the latest research findings. KJN covers a wide range of nursing topics ...