Jurnal Himasapta
Vol 2, No 03 (2017): Jurnal Himasapta Volume 02 Nomor 03 Desember 2017

KAJIAN TEKNIS KEGIATAN COAL PROCESSING PADA PT DUA SAMUDERA PERKASA, KECAMATAN SIMPANG EMPAT, KABUPATEN TANAH BUMBU, PROVINSI KALIMANTAN SELATAN

Herlianto, Jaya Amadarasa (Unknown)
Saismana, Uyu (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Aug 2019

Abstract

PT Dua Samudera Perkasa merupakan perusahaan jasa pelabuhan batubara yang memiliki 2 lokasi kerja, di Port Sungai Dua dan Port Kodeco. Proses crushing menggunakan alat mekanis Backhoe Doosan Giant W500LCV 1 unit, Wheel Loader Komatsu WA 500-3 serta 3 rangkaian belt conveyor. Setiap unit support crushing dan unit crusher pada PT Dua Samudera Perkasa memiliki target produktivitas. Namun unit wheel loader tidak bekerja maksimal dalam proses penyuplaian dan kecepatan dari belt conveyor yang tidak maksimal sehingga target yang diinginkan tidak tercapai.Penelitian ini dilakukan dengan membandingkan produktivitas unit backhoe, wheel loader, dan belt conveyor secara actual dan teoritis serta ketercapaian target. Setelah dilakukan evaluasi, didapatkan data produksi aktual rata-rata bulan Oktober 2015 crusher 06 sebesar 684ton/jam dari  produktivitas optimal crusher yaitu 700 ton/jam. Produktivitas teoritis conveyor utama sebesar 836.20 ton/jam, conveyor transfer 836.68 ton/jam dan conveyor product 859.44 ton/jam. Produktivitas aktual unit wheel loader didapat pada jarak 20 m 557.96 ton/jam dan pada jarak 40 m 556.59 ton/jam. Produktivitas unit Backhoe Doosan Giant W500 aktual didapatkan sebesar 804.27 ton/jam dari target 700 ton/jam. Berdasarkan penelitian di lapangan, perbandingan produktivitas teoritis dan produktivitas aktual hampir mengalami minus sebesar 20%.Ini akibat banyaknya faktor-faktor saat proses pemuatan batubara berlangsung seperti stock material, boulder, tidak konstannya pola pengumpanan, pintu hooper yang sering longgar, dan kecepatan masing-masing rangkaian belt conveyor yang tidak maksimal.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jhs

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences Energy Engineering

Description

Jurnal Himasapta merupakan berkala ilmiah yang terbit setiap bulan April, Agustus dan Desember serta memuat artikel ilmiah tentang Geosains untuk Aplikasi Pertambangan mulai dari Eksplorasi & Geologi, Geomekanika, Pengolahan Minerba, Ekonomi Mineral, dan Lingkungan Tambang. Artikel yang dimuat dari ...