Jurnal MD
Vol 2, No 2 (2016)

DAKWAH MELALUI GERAKAN BERSEDEKAH: TINJAUAN IMPLEMENTASI PROGRAM PADA PPPA DARUL QUR’AN

Hasan Bastomi (STAIN Kudus)



Article Info

Publish Date
02 Mar 2017

Abstract

Islam adalah agama dakwah yang menugaskan umatnya untuk menyebarkan dan mensyiarkan Islam kepada seluruh umat manusia. Dakwah adalah sesuatu kegiatan ajakan baik dalam bentuk lisan, tulisan, tingkah laku dan sebagainya yang dilakukan secara sadar dan berencana. Salah satu kegiatan dakwah Islam dapat diwujudkan melalui gerakan bersedekah. Sedekah sebagai kegiatan dakwah dan gerakan sosial dikarenakan memainkan peranan lebih penting dalam menghapus kesenjangan sosial. Sedekah yang dikembangkan melalui strategi dan metode tertentu akan lebih efektif digunakan dalam memasyarakatkan sedekah. Gerakan dakwah melalui sedekah telah dilakukan oleh PPPA dengan menggulirkan program-program inovatif sebagai media dalam memasyarakatkan sedekah agar manfaat sedekah semakin menyetuh dan dapat dirasakan untuk masyarakat luas melalui program yang digulirkan untuk menyediakan fasilitas umum seperti; pendidikan, kesehatan, ibadah dan lain-lain yang bermanfaat untuk masyarakat melalui dana wakaf tunai. Kata Kunci: Dakwah, Sedekah, Implementasi Program, PPPA Darul Qur’an

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

JMD

Publisher

Subject

Religion Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Jurnal MD adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Jurusan Manajemen Dakwah, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Yogyakarta secara berkala (Juni dan Desember). Jurnal ini menerima naskah hasil penelitian lapangan dan literer kajian manajemen dakwah, manajemen ...