Journal Industrial Servicess
Vol 3, No 1b (2017): Oktober 2017

USULAN PERANCANGAN LAYOUT PERKANTORAN MENGGUNAKAN METODE CRAFT DI PT. XYZ

Evi Febianti (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Bobby Kurniawan (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)
Bagya Alif (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)



Article Info

Publish Date
05 Sep 2017

Abstract

Perancangan tata letak fasilitas sangatlah penting untuk meningkatkan produktivitas. Pelayanan penerimaan barang tidak bisa terlepas dari jarak tempuh proses awal hingga akhir dari sistem produksi sebelum dilakukan pendistribusian kepada pelanggan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghitung jarak tata letak layout perkantoran gedung baru dan jarak tata letak layout usulan menggunakan algoritma CRAFT. Permasalahan yang terdapat pada perusahaan ini terletak pada kondisi perkantoran gedung lama dari segi penempatan tata letak yang kurang efektif di dalam ruangan yang diletakkan secara berjauhan, hal ini mempengaruhi jarak aktivitas pelayanan terhadap konsumen responnya tidak cepat dengan standar pelayanan 5 menit sedangkan pelayanan yang dilakukan selama ± 10 menit sehingga kurang memuaskan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah algoritma CRAFT (Computerized Relative Allocation Facilities Technique). Analisis dilakukan dengan membandingkan jarak antara design layout baru dengan layout usulan. Hasil dari penelitian ini didapat bahwa jarak tata letak design layout perkantoran gedung baru diperoleh sebesar 507,35 m2 dan untuk layout usulan dengan menggunakan algoritma CRAFT (Computerized Relative Allocation Facilities Technique) jarak yang dihasilkan sebesar 402,75 m2sehingga pada rancangan perkantoran gedung baru di PT. XYZ dapat meminimasi jarak sebesar 104,60 m2 atau sebesar 20,60%. 

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jiss

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering Transportation

Description

Jurnal Industrial Servicess merupakan wadah bagi peneliti untuk publikasi jurnal hasil penelitian yang ruang lingkupnya melingkupi: Logistics & Supply Chain Management Operations Research Quality, Reliability, and Maintenance Management Data Mining & Artificial Intelligence Production Planning & ...