Sport Science and Health
Vol 1, No 3 (2019)

PENINGKATAN KEMAMPUAN KELINCAHAN GERAK AKIBAT LATIHAN KELINCAHAN T-DRILL MAJU DAN T-DRILL MUNDUR TERHADAP KELINCAHAN GERAK OLAHRAGAWAN KARATE DOJO CAKRAWALA KOTA MALANG

Ariffiansyah, Ganang (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Dec 2019

Abstract

Para Olahragawan karate ternyata memiliki kekurangan pada beberapa aspek, terutama dalam komponen kondisi fisik unsur kelincahan dari olahragawan karate setiap peserta kegiatan klub karate. Hal ini menyebabkan pergerakan olahragawan karate kurang leluasa dalam perpindahan posisi ketika menyerang dan bertahan.Berdasarkan permasalahan yang telah diapaparkan maka peneliti melakukan penelitian tentang ?Peningkatan Kemampuan Kelincahan Gerak Akibat Latihan Kelincahan T-Drill Maju dan T-Drill Mundur Terhadap Olahragawan Karate Dojo Cakrawala Kota Malang? yang bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh latihan agility T-Drill maju dan T-drill mundur terhadap kemampuan kelincahan olahragawan karate di Dojo Cakrawala Kota malang. Rancangan penelitian menggunakan rancangan eksperimen. Bentuk penelitian ini jenis penelitian eksperimental, subjek penelitian olahragawan karate Dojo Cakrawala Kota Malang berjumlah 30 laki-laki. Pengumpulan data menggunakan teknik bentuk tes fisik agility T-test. Data yang terkumpul dianalisis dengan teknik statistika inferensial berupa analisis satu jalur. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan dapat diperoleh kesimpulan yaitu ada peningkatan yang signifikan terhadap kelincahan olahragawan karate antara sebelum dan sesudah latihan T-drill maju dan T-drill mundur

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

jfik

Publisher

Subject

Education Other

Description

Sport Science and Health berdiri pada tahun 2019 dan diterbitkan oleh Fakultas Ilmu Olahraga Universitas Negeri Malang (UM). Sport Science and Health diterbitkan setiap bulan. Terbitan pertama pada bulan Oktober tahun 2019. Terbitan berisi artikel penelitian dan hasil penelitian di bidang ...