Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya kontribusi Panjang tungkai dan Power otot tungkai terhadap kemampuan menendang jauh Pemain Fc Porgala Banjarbaru. Metode penelitian dalam penelitian ini menggunakan metode Expost facto dengan teknik pengambilan data dilakukan melalui pengukuran dan tes. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pemain Sepakbola Fc Porgala Banjarbaru berjumlah 24 orang. Sampel penelitian berjumlah 24 orang. Teknik pengambilan Sampel menggunakan metode total sampling sebanyak 24 orang. Hasil analisis penelitian menunjukkan: 1) Tidak ada Kontribusi panjang tungkai terhadap kemampuan menendang jauh pemain Fc Porgala Banjarbaru, 2) Ada kontribusi power otot tungkai terhadap kemampuan menendang jauh pemain Fc Porgala Banjarbaru, 3) Ada kontribusi panjang tungkai dan power otot tungkai terhadap kemampuan menendang jauh pemain Fc Porgala Banjarbaru. Kata kunci: Panjang tungkai, Power otot Tungkai dan Menendang Jauh
Copyrights © 2017