Variabel
Vol 3, No 1 (2020): APRIL 2020

Pengaruh Model Role Playing terhadap Kemampuan Komunikasi Matematis Siswa pada Materi Limit

Retno Ari Utami (SMA Negeri 1 Wirosari, Grobogan)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui pengaruh model Role Playing terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa, (2) mengetahui aktivitas belajar siswa terhadap model Role Playing, (3) mengetahui motivasi belajar siswa terhadap model Role Playing. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Wirosari. Adapun populasi dalam penelitian ini yaitu seluruh siswa kelas XI yang terdiri dari XI IPA 3, XI IPA 4 dan XI IPA 5. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas XI IPA3 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI IPA4 sebagai kelas kontrol. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain posttest-only control group design. Soal yang diberikan berupa essay terdiri dari 3 soal yang memuat indikator kemampuan komunikasi matematis siswa yang telah diujicobakan terlebih dahulu dengan validitas, reliabilitas, daya pembeda dan tingkat kesukaran. Teknik analisis data yang digunakan untuk melihat pengaruh model Role Playing terhadap kemampuan komunikasi menggunakan rumus Effect Size, untuk mengetahui aktivitas belajar siswa dengan menghitung persentase indikator aktivitas belajar siswa, dan untuk mengetahui motivasi belajar siswa menggunakan rumus rata-rata indikator motivasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pengaruh model Role Playing terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa didapatkan hasil yaitu 0,29% dengan kategori sedang, (2) aktivitas belajar siswa dengan diterapkan model Role Playing mencapai 77,91% dengan kategori aktivitas belajar siswa tinggi, dan (3) motivasi belajar siswa diperoleh 3,98 dengan kategori motivasi belajar siswa tinggi. Secara umum dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang positif model pembelajaran Role Playing terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa pada materi limit.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jvar

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemistry Education Mathematics Physics

Description

Variabel is a peer-reviewed scientific open access, with e-ISSN: 2599-3038 and p-ISSN: 2599-302X published by Institute of Managing and Publication of Scientific Journals at STKIP Singkawang. Variabel is firstly published in 2018 and periodically published twice per year on April and October. ...