Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang
Vol. 2 No. 1 (2016): Vol 2, No. 1, Desember 2016

PEMBELAJARAN MENULIS TEKS ANEKDOT MELALUI METODE NLP (PEMOGRAMAN NEUROLINGUISTIK) DENGAN TEKNIK VAKOT (VISUAL, AUDIO, KINESTETIK, OLFAKTORI, DAN RASA) PADA PESERTA DIDIK SMA NEGERI 6 BANDUNG

Julianto, Julianto (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2016

Abstract

Menulis teks anekdot termasuk ke dalam jenis karangan narasi, tetapi belum banyak orang yang mengenalnya dengan baik. Dapat dikatakan dalam menulis karangan narasi dengan desain anekdot ini sangatlah kurang atau jarang.Pada kurikulum 2013 teks anekdot muncul pada kelas X SMA/SMK/MA dalam pelajaran bahasa Indonesia. Munculnya teks anekdot didasari oleh tantangan eksternal tentang fenomena-fenomena negatif yang dilakukan masyarakat. Fenomena negatif tersebut dapat mengakibatkan kehidupan masyarakat yang penuh dengan kesemrawutan dan meningkatnya indeks stres semakin tinggi. Anekdot merupakan sejenis cerita pendek, baik itu cerita nonfiksi maupun fiksi yang menceritakan tentang pengalaman pribadi maupun orang lain yang berisi sindiran atau kritikan yang bersifat humor, serta mengandung rasa kepedulian terhadap sebuah krisis fenomena di masyarakat untuk mengubah sebuah perilaku. NLP merupakan strategi untuk menumbuhkan hubungan interaksi sosial dan keselarasan komunikasi antara pengajar dan peserta didik dalam mencapai rasa percaya diri, pemahaman, dan kompetensi, maka NLP modal penting untuk mencapai keberhasilan dalam pembelajaran menulis teks anekdot. Keberhasilan sebuah metode NLP dalam pembelajaran menulis teks anekdot, tentunya tidak lepas dari penggalian sebuah pengalaman yang bermanfaat dan menarik dari apa yang dilihat, didengar, dirasa, dicium, dan dikecap. Jadi, metode NLP mempunyai hubungan yang erat dengan teknik VAKOT. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen.Bentuk desain ini merupakan pengembangan dari true-experiment. Desain ini mempunyai kelas kontrol. Penelitian ini diujicobakan terhadap populasi kelas X di SMA Negeri 6 Bandung dengan sampel kelas X-IPA 3 sebagai kelas kontrol dan kelas X IPA-5 sebagai kelas eksperimen. Kelas eksperimen diberi perlakuan dengan menggunakan metode NLP dengan teknik VAKOT. Berdasarkan hasil penelitian, penulis mendapatkan uji efek perlakuan dengan nilai 0.2414 yang termasuk ke dalam kriteria efek perlakuan yang sedang. Jadi, perlakuan metode NLP dengan teknik VAKOT dapat memengaruhi teks anekdot dengan kategori sedang.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

didaktik

Publisher

Subject

Education

Description

Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang adalah salah satu jurnal yang dterbitkan oleh STKIP Subang, jurnal ini mempunyai bidang cakupan yaitu Penelitian Pendidikan. Terbit pada bulan Juni dan Desember setiap tahunnya. Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang melalui proses review oleh dua ...