Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika
Vol 1 No 1 (2017): Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika

Ecobiology, Habitat and Curtural Potential of Betok Fish (Anabas testudineus BLOCH) in Indonesia: Mini Review

Helmy Akbar (Program Studi Budidaya Perairan Fakultas Pertanian Universitas Samudra, Langsa Aceh)



Article Info

Publish Date
20 Nov 2017

Abstract

Ikan Betok (Anabas testudineus) merupakan jenis ikan air tawar yang hidup diperairan tropis di wilayah asia dan timur jauh. Penggunaan nama Climbing Perch mengacu pada penamaan yang menyebar luas yang dipercayai bahwa ikan ini sanggup memanjat pohon walaupun kenyataannya terdapat kesalahan observasi. Riset mengenai ikan ini telah banyak dilakukan di Indonesia. Diantaranya mengenai aspek iktiologi dan ekobiologi, lalu riset aspek domestikasi (uji coba budidaya) diantaranya. Hal lain yang dikaji adalah mengenai kondisi habitat ikan betok dan makanan alami yang pada ekosisistem rawa banjiran. Telaahan mengenai prevalensi parasit pada ikan juga pernah dilakukan. Berdasarkan hasil kajian yang telah ada Ikan Betok memiliki potensi untuk dibudidayakan. Disamping karena faktor cita rasa yang enak. Harga ikan ini yang terpantau pada pasar lokal cukup tinggi. Telaahan mengenai aspek budidaya ikan betok ke depan dapat terus dilakukan hingga level budidaya ikan yang sempurna mulai proses pembibitan hingga pembesaran.

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jisa

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika adalah terbitan ilmiah berkala, yang terbit dua kali setahun yakni edisi Januari-Juni dan Juli-Desember, Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika dikelola oleh Program Studi Budidaya Perairan, Fakultas Pertanian, Universitas Samudra. Jurnal Ilmiah Samudra Akuatika mengangkat ...