Jurnal Sains Agro
Vol 1, No 1 (2016): Jurnal Sains Agro

Komponen Hasil Dan Hasil Kacang Tanah Terhadap Pemberian Pupuk Kandang Sapi Dan Dolomit Di Tanah Masam Jenis Ultisol

setiono setiono (Agroteknologi Fakultas Pertanian Universitas Muara Bungo)



Article Info

Publish Date
06 Oct 2017

Abstract

ABSTRAKUntuk meningkatkan komponen hasil dan hasil kacang tanah per satuan hektar, antara lain dapat dilakukan dengan memperbaiki sistim budidaya tanaman dengan cara meningkatkan kesuburan tanah terutama pada tanah jenis ultisol. Penelitian dilakukan di Kabupaten Bungo Provinsi Jambi dengan maksud mengkaji pengaruh pupuk kandang sapi dan dolomit terhadap komponen hasil dan hasil tanaman kacang tanah. Rancangan Percobaan menggunakan Rancangan Acak Kelompok dalam bentuk faktorial 4 x 3 dengan tiga ulangan. Faktor I adalah dosis pupuk kandang sapi terdiri dari 4 taraf ; P0(dosis 0 t per hektar) , P1 ( 7,5 t per hektar), P2 (15 t per hektar) dan P3(22,5 t per hektar) sedangkan faktor II dosis dolomit terdiri 3 taraf ; D0(0 t per hektar) ,D1 ( 4 t per hektar atau 1 x Al-dd) dan D2 (8 t per hektar atau 2 x Al-dd). Hasil penelitian menunjukkan interaksi pupuk kandang sapi dengan dolomit belum menentukan peningkatan komponen hasil dan hasil kacang tanah. Hasil biji kering per hektar oftimal sebesar 3,115 ton pada pemberian dolomit 4 t per hektar.Kata Kunci : Kacang tanah, pupuk kandang sapi, dolomit, Ultisol

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

saingro

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Sains Agro Merupakan media yang bertujuan untuk mempublikasikan artikel dari peneliti yang berkaitan dengan ilmu Pertanian. Ruang Lingkup Jurnal Sains Agro adalah kajian ilmu agronomi, hortikultura, pembibitan, Ilmu Tanah, agroforestri, perlindungan tanaman, keanekaragaman tanaman dan ...